News

AKADEMI PERKERETAAPIAN INDONESIA (API) MADIUN SIAP MENDIDIK 192 CALON TARUNA BIDANG PERKERETAAPIAN

  2 Juli 2018       PPI Madiun

Tahun ajaran 2018/2019 akan segera dimulai, Akademi Perkeretaapian Indonesia  (API)  Madiun sebagai salah satu lembaga pendidikan tinggi dibawah Kementerian Perhubungan sedang mempersiapkan proses rekruitmen Calon Taruna untuk 4 (empat) program studi, yaitu Teknik Bangunan dan Jalur Perkeretaapian, Teknik Mekanika Perkeretaapian, Teknik Elektro Perkeretaapian dan Manajemen Perkeretaapian. Nantinya, dari 192 calon taruna tersebut akan di kelompokan menjadi 2 kelompok, yaitu kelompok pola pembibitan (CPNS untuk regulator yaitu Kemenhub) sebanyak 96 taruna dan kelompok reguler ( SDM untuk operator bidang kereta api) sebanyak 96 Taruna.

Untuk rekruitmen sendiri sekarang sudah mulai memasuki persiapan Tes Pengetahuan Akademik (TPA).